

Football5star.com, Indonesia – Terjadi pemandangan menarik usai laga Juventus vs Lazio di stadion Allianz, Selasa (21/7/2020) dinihari WIB. Dua bomber dari kedua tim, Ciro Immobile dan Cristiano Ronaldo terlihat mengobrol.
Momen ini terjadi sesaat setelah laga Juventus vs Lazio berakhir. Pada laga yang berkesudahan 2-1 untuk tuan rumah itu Ciro Immobile dan Cristiano Ronaldo sama-sama mencetak gol.
Gol yang mereka cetak pun kini sudah setara, yaitu 30 gol. Torehan ini membuat persaingan keduanya menuju top skorer Serie A musim 2019-2020 makin memanas.
Kendati demikian, panasnya tensi di lapangan dan hasrat besar untuk menjadi pencetak gol terbanyak tidak membuat Immobile dan Ronaldo bersitegang. Mereka justru terlihat akrab ketika hendak meninggalkan lapangan.
Bomber Lazio kemudian membeberkan isi percakapan singkatnya dengan mega bintang Juventus. Ia mengatakan kapten timnas Portugal mengucapkan selamat atas capaian luar biasanya musim ini.
“Cristiano mengucapkan selamat kepada saya atas musim yang luar biasa ini dan dia bilang untuk meneruskannya,” ungkap penggawa timnas Italia seperti dikutip Football5star dari Italian Football TV, Rabu (22/7/2020).
Persaingan Ciro Immobile dan Cristiano Ronaldo sebagai pencetak gol terbanyak Serie A musim ini cukup unik. Selain sama-sama mengoleksi 30 gol mereka juga sama-sama mencetak 12 gol dari titik penalti.
The post Immobile Beberkan Obrolan Singkatnya dengan Ronaldo appeared first on Berita Bola Terupdate, Live Score, Jadwal & Klasemen - Football5star.com.