Football5Star.com, Indonesia – Memihak tim tamu, begitu prediksi Rayo Vallecano vs Atletico Madrid dalam pekan ke-29 LaLiga 2021-22 di Estadio de Vallecas, Minggu (20/3/2022) dini hari WIB. Atletico di atas kertas diunggulkan menang demi bisa terus mengamankan posisi zona Liga Champions musim depan.
Jelang laga nanti, Atletico Madrid memang tengah dalam performa impresifnya. Mereka melewati enam laga tanpa kalah, lima di antaranya bahkan sukses diraih dengan kemenangan, termasuk kalahkan Manchester United di Old Trafford. Sejumlah torehan postif itu jelas menambah kepercayaan diri pasukan Diego Simeone jelang bertandang ke markas Rayo Vallecano. Mereka butuh tiga poin demi empat besar.
Apalagi, Rayo Vallecano tak dalam kondisi baik-baik saja. Tuan rumah sudah gagal menang dalam delapan laga beruntun, enam di antaranya menelan kekalahan. Tetapi, Atletico tak boleh lengah karena anak asuh Andoni Iraola itu punya efek kejut berbahaya. Faktanya, mereka baru saja sukses menahan imbang 1-1 Sevilla diu markasnya, pekan lalu. So, bagaimana prediksi Rayo Vallecano vs Atletico Madrid versimu?
REKOR PERTEMUAN
TREN PERFORMA
STATISTIK MENARIK
Prediksi Rayo Vallecano vs Atletico Madrid memihak Los Colchoneros karena rekornya. Mereka memenangi 7 dari 8 pertemuan terakhir lawan Vallecano.
Vallecano selalu kejebolan dari Atletico dalam 8 pertemuan terakhir.
Atletico selalu mencetak setidaknya satu gol pada babak pertama dalam enam laga terakhirnya.
Atletico selalu raih cleansheet dalam 5 laga lawan Vallecano.
Atletico sukar dijebol di kandang karena baru kejebolan 10 gol dalam 14 laga alias cuma 0,71 gol per pertandingan dan meraih enam cleansheet.
PELATIH
Andoni Iraola baru sekali lawan Atletico, yakni saat Vallecano kalah 0-2, 2 Januari 2022.
Iraola baru sekali ketemu Diego Simeone setelah pertemuanJanuari lalu.
Diego Simeone sudah 14 kali lawan Vallecano sejak 15 April 2012 bersama Atletico.
Prediksi Rayo Vallecano vs Atletico Madrid memihak tim tamu karena faktor Simeone. Dia punya rekor bagus lawan Vallecano dengan 11 menang, 2 imbang, dan cuma sekali kalah.
Wasit
Partai Rayo Vallecano vs Atletico Madrid akan dipimpin oleh Jose Munuera.
Munuera sudah lima kali mewasiti laga Vallecano dengan mengeluarkan 12 kartu kuning.
Rekor Vallecano saat diwasiti Munuera: 3 menang, 2 kalah.
Atletico Madrid sudah 12 kali diwasiti Munuera dengan menerima 34 kartu kuning dan 2 kartu merah.