Saturday, April 2, 2022

Prediksi: Juventus vs Inter Milan

Juventus vs Inter - Prediksi Liga Italia Pekan ke-31
Banner Gamespool Baru Football5Star
PREDIKSI HASIL
Sportpesa
Juventus 1-1 Inter Milan
Predictz
Juventus 1-1 Inter Milan
Sports Mole
Juventus 1-1 Inter Milan
FOOTBALL5STAR
Juventus 2-2 Inter Milan

 

Stadion Allianz, Senin (4/4/2022) Pukul 01.45 WIB

Football5star.com, Indonesia – Laga bertajuk Derby D’Italia antara Juventus vs Inter Milan menjadi sajian spesial di Liga Italia pekan ke-31. Partai tersebut akan digelar di Stadion Allianz pada Senin (4/4) dinihari WIB.

Juventus akan menghadapi laga ini dengan kepercayaan diri tinggi. Bianconeri saat ini tengah berada dalam tren positif berkat catatan empat kemenangan dan sekali imbang dalam lima pertandingan Liga Italia terakhirnya. Tren positif tersebut membuat Juventus turut meramaikan bursa calon peraih ScudetInterto musim ini karena mereka hanya berjarak tujuh angka dari AC Milan di posisi puncak.

Sementara itu, Inter Milan sudah mulai kehabisan bensin. Semenjak pergantian tahun, anak asuh Simone Inzaghi kesulitan tampil gemilang dan saat ini tengah berada dalam tren buruk karena cuma meraih satu kemenangan dari lima pertandingan Liga Italia terakhirnya. Inter kini cuma memiliki keunggulan satu angka dari Juventus.

Juventus sebenarnya memiliki rekor yang cukup bagus ketika berhadapan dengan Juventus. Dalam lima pertemuan terakhir, Bianconeri sukses mencatat dua kemenangan dan cuma sekali kalah. Akan tetapi, kekalahan tersebut diderita pada Januari 2022 lalu.

Posisi ketiga klasemen menjadi pertaruhan utama di pertandingan ini. Laga ini pun diyakini bakal berjalan dengan tensi dan tempo tinggi selama 90 menit. Football5Star memprediksi tidak akan ada pemenang di pertandingan ini.

HEAD TO HEAD

Juventus vs Inter - Prediksi Liga Italia Pekan ke-31 4

TREN PERFORMA
Juventus vs Inter - Prediksi Liga Italia Pekan ke-31 3
Prediksi: Juventus vs Inter Milan 22
Banner Gamespool Baru Football5Star
STATISTIK MENARIK
  • Juventus mencatat rekor tidak terkalahkan dalam lima pertandingan Liga Italia terakhirnya (empat menang, satu imbang).
  • Satu-satunya kekalahan Juventus selama satu bulan terakhir ditelan di ajang Liga Champions (0-3 vs Villarreal, 17 Maret 2022).
  • Juventus mencatat tiga clean sheet dalam lima pertandingan terakhirnya.
  • Rekor kandang Juventus di Liga Italia 2021-22: sembilan menang, tiga imbang, tiga kalah.
  • Inter hanya meraih sebiji kemenangan dalam lima pertandingan Liga Italia terakhirnya.
  • Inter cuma mencatat satu kemenangan dalam 15 kunjungan terakhirnya ke markas Juventus.
  • Inter gagal menang dalam empat laga tandang terakhirnya di Serie A (empat imbang).
  • Rekor tandang Inter di Serie A 2021-22: tujuh menang, enam imbang, satu kalah.
PELATIH
  • Laga Juventus vs Inter kali ini merupakan pertemuan ke-12 antara Massimiliano Allegri dengan Simone Inzaghi.
  • Dalam 11 pertemuan sebelumnya, Allegri hanya tiga kali dikalahkan Inzaghi.
  • Rekor Allegri vs Inter: 10 menang, tujuh imbang, sembilan kalah.
  • Rekor Inzaghi vs Juventus: lima menang, dua imbang, sembilan kalah.
WASIT
  • Partai Juventus vs Inter kali ini akan dipimpin wasit Massimiliano Irrati.
  • Dalam 13 pertandingan yang dipimpin sepanjang musim 2021-22, Irrati telah mengeluarkan 62 kartu kuning dan tiga kartu merah.
  • Irrati memberikan empat penalti musim ini.
  • Rekor Juventus ketika diwasiti Irrati: 11 menang, dua imbang, dua kalah.
  • Rekor Inter ketika diwasiti Irrati: 10 menang, dua imbang, lima kalah.
PEMAIN KUNCI
JUVENTUS:

Top Skorer: Paulo Dybala dan Alvaro Morata (@8 gol)
Top Assist: Paulo Dybala dan Alvaro Morata (@5 assist)
Top Rating: Paulo Dybala (7,41)

INTER:

Top Skorer: Lautaro Martinez (14 gol)
Top Assist: Nicolo Barella (9 assist)
Top Rating: Hakan Calhanoglu (7,21)

Statistik di Serie A 2021-22 menurut whoscored.com
BERITA KEDUA TIM
  • Juventus: Luca Pellegrini skorsing.
  • Inter: Tidak ada pemain absen.
PRAKIRAAN FORMASI JUVENTUS VS INTER
Juventus vs Inter - Prediksi Liga Italia Pekan ke-31 2


from Berita Bola Terupdate, Live Score, Jadwal & Klasemen – Football5star.com https://ift.tt/GqRC4Lw
via gqrds

Tags :

bm

Jasa Whatsapp Blast

Admin Rajangiklan.com

Rajangiklan.com situs jasa tiktok ads, jasa backlink pbn dan jasa google ads, jasa seo website, rekomendasi terbaik #1 di kamboja.

  • Jasa Whatsapp Blast
  • Februari 24, 1989
  • Koh Pich St, Phnom Penh, Kamboja
  • Info@rajangiklan.com
  • +62 856 1912 110

Post a Comment